Resmi ini dia penampakan siluet dari HTC One M10


Setelah berbagai vendor berhasil menarik perhatian dunia dengan device flagship keluaran terbaru mereka kini vendor HTC lagi yang menjadi pembicaraan hangat, meski tidak memperkenalkan device andalan mereka pada acara MWC 2016 pihak HTC berjanji akan memperkenalkan device flagship mereka dalam suatu waktu dan hal ini sudah di konfirmasi secara resmi oleh pihak HTC.

Menurut rumor yang beredar HTC One M10 akan di perkenalkan pada bulan Mei mendatang dan ada juga yang mengabarkan akan di rilis pada bulan Maret, tetapi hal tersebut belum bisa di konfirmasi secara pasti dan yang menjadi hal pastinya adalah bahwa device ini benar-benar ada dan sedang di garap oleh pihak HTC dan foto siluet resmi berikut adalah jawaban dari pihak HTC bahwa HTC One M10 sebentar lagi akan di perkenalkan dan menjadi salah satu device kelas kakap tahun ini.

Dalam gambar resmi berikut terlihat sebuah design dengan balutan metal frame dan di bawah gambar device tersbut disertakan hashtag #powerof10 dan hal ini sudah cukup membuktikan bahwa tidak lama lagi HTC One M10 akan di perkenalkan, menurut beberapa kabar HTC One M10 akan hadir dengan layar seluas 5.2 inch kualitas QHD, kemungkinan dapur pacunya sama seperti device kelas kakap lainnya dengan mengusung Qualcomm Snapdragon 820, dukungan RAM sebesar 4GB, penyimpanan internal sebesar 32GB, dan kemungkinan juga disertakan slot eksternal memory hingga 200GB seperti device unggulan dari vendor pesaing.

Selanjutnya HTC One M10 juga di kabarkan akan hadir dengan dukungan kamera hebat yaitu 12UP (Ultra Pixel) Laser auto focus dan dukungan dual LED tone, untuk design sendiri HTC One M10 akan hadir dengan body solid berbahan kemasan metal di seluruh body, dan informasi itulah yang sekarang ini beredar mengenai device teranyar HTC One M10 ini, dengan demikian kita tunggu saja nanti pemberitaan terbaru dari HTC One M10 selanjutnya.

sumber facebook